Fokus

Kaligrafi merupakan salah satu seni dalam Islam, yang banyak dikembangkan sejak zaman dahulu. Fungsinya tentunya bukan sekadar ornamen atau hiasan belaka, namun lebih dari itu, kaligrafi adalah sarana untuk beribadah, berdzikir (karena esensi dari berzikir adalah ingat kepada Allah SWT).
Juga tentu semakin memantapkan hati bahwa Islam memang keren, karena ada seni seindah ini yang tidak ditemukan di tempat lain.

kaligrafi juga merupakan salah satu gejala penting dalam persebaran kebudayaan Arab di seluruh permukaan bumi.Hal ini dapat ditemukan pada berbagai wilayah, dengan berbagai versi, dan dengan aneka cara penerapan. Gejala kaligrafi tersebut —bersamaan dengan unsur-unsur lain peradaban— menghantarkan kebudayaan Arab menjadi suatu yang tidak asing bagi masyarakat setempat (Bukchardt, 1976: 40).
Di Indonesia, gejala itu telah muncul sejak masa yang sangat awal dan selanjutnya terlihat pada hampir setiap objek, baik yang berkaitan langsung dengan keilmuan seperti perangkat tulis baca maupun pada benda dan bangunan yang menunjang peribadatan. Bahkan, kaligrafi telah dijadikan sebagai simbol diri seperti tanda tangan, dan subject matter yang menyertai berbagai ornamen yang terpahat pada batu nisan (Sijelmessi, 1976; Gallop, 1991; Ali, 1994).

Eksistensi kaligrafi yang kuat itu, pada penghujung abad ke-20, diperluas pula dengan kehadirannya dalam khazanah kesenirupaan kontemporer (Dan Soewarjono, 1980:2) sehingga menjadikan unsur kebudayaan Arab yang satu ini memperoleh jalan perkembangan dan masa depan yang baru. Kaligrafi Arab, dalam konteks kesenirupaan telah merebut apresian yang cukup luas sehingga dipelihara, terutama oleh masyarakat pengguna aksara bersangkutan, yang pada umumnya adalah kaum muslimin. Akan tetapi, agar tidak berhenti di tengah jalan, gejala positif ini perlu ditopang oleh dukungan yang melibatkan berbagai pihak secara komprehensif.
artikel diatas merupakan sedikit uraian tentang kesenian di Teater Metafisis, teater metafisis selain memnidngi tentang teater, musik, kami juga membidangi dalam hal seni rupa, terutama dlam hal kaligrafi.
dalam kaligrafi yang kami kelola, kami biasa menggunakan bahan dasar streofom.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Naskah Teater "Koran"

Khalil Gibran